Kapolri Tegaskan Komitmen Transformasi Polri

    Kapolri Tegaskan Komitmen Transformasi Polri

    Jakarta. Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo menyatakan komitmen dalam melaksanakan transformasi Polri menuju presisi. Penegasan tersebut disampaikan Kapolri dalam rapat bersama Komisi III DPR RI yang diselenggarakan pada Senin (11/11/2024).

    "Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Indonesia, seluruh kementerian/lembaga, rekan-rekan TNI, pemerintah, masyarakat, dan seluruh elemen bangsa, termasuk ormas, buruh, mahasiswa, yang terus bisa kerja sama dalam mewujudkan Polri yang presisi dalam rangka mewujudkan tugas-tugas kami untuk menjaga Kamtibmas, penegakan hukum, dan tentu komitmen kami untuk terus menjaga transformasi menuju Polri yang presisi, " ujar Kapolri. 

    Pada rapat tersebut, Kapolri turut mengucapkan selamat dan menyampaikan harapan agar anggota DPR RI yang baru dilantik dapat bekerja sama sebagai mitra Polri dalam memastikan perlindungan dan pengayoman pada masyarakat.

    "Tentunya kami mengucapkan selamat dan sukses atas pelantikan dari seluruh mitra kami Komisi III DPR baik yang lama maupun yang baru, " kata Kapolri.

    "Mudah-mudahan kami bisa menjadi mitra yang baik bagi Komisi III, " sambung Kapolri.

    Ciamis

    Ciamis

    Artikel Sebelumnya

    Kapolri: 262 Juta Jiwa Diselamatkan, Rp31,8...

    Artikel Berikutnya

    Kapolri: Berkat Stabilitas Kamtibmas, Daya...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Polda Jabar Ungkap Kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang dan Pelanggaran Aturan Penempatan Pekerja Migran Indonesia Secara Tidak Prosedural
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan

    Ikuti Kami